Saturday, September 5, 2015

Bukan karena Van Gaal, Ini Alasan Pedro Tolak United


Pada bursa transfer musim panas 2015, Manchester United sempat diunggulkan untuk mendapatkan tanda tangan Pedro Rodriguez. Namun, ketika transfer seolah sedikit lagi rampung, Pedro malah lebih memilih bergabung dengan Chelsea.
Ternyata keputusan Pedro untuk pindah haluan dan bergabung dengan The Bluesbukan tanpa alasan. Pemain yang berposisi sebagai winger tersebut menyebutkan bahwa bukan perlakuan Louis van Gaal yang memengaruhi keputusannya untuk tak bergabung dengan United, melainkan pihak United sama sekali tak melakukan apapun untuk membawanya ke Old Trafford.
Sebelumnya santer disebutkan bahwa Pedro memilih Chelsea karena Van Gaal memperlakukan pemain dengan cara yang kurang baik. Salah satunya menimpa mantan kompatriot Pedro di Barcelona, Victor Valdes, yang diasingkan oleh sanggaffer.
“Itu benar, bahwa saya tak senang melihat rekan stim saya diperlakukan seperti itu, terutama Victor (Valdes), yang merupakan teman baik saya dan seorang yang profesional,” ujar Pedro mengutip ESPN, Sabtu (5/9/2015).
“Saya tak berpikir itu adalah hal yang adil, namun itu bukan yang memengaruhi keputusan saya. Saya melihat United tak melakukan apapun untuk memboyong saya sementara saya membutuhkan tim untuk memulai musim. Chelsea sangat tegas, dan saya yakin telah memilih yang terbaik,” tuntasnya.
posted by:

Rekrutan Anyar City Tak Takut Tekanan Media


Pemain anyar milik Manchester City, Kevin De Bruyne, mengaku siap menghadapi sejumlah tekanan yang bakal datang dari media Inggris. Bahkan, playmaker Timnas Belgia itu berjanji bahwa tekanan tersebut takkan mempengaruhi performanya bersama skuad The Citizens.
Seperti diketahui, De Bruyne baru saja diboyong oleh manajemen City dengan mahar sebesar 54 juta pounds atau sekira Rp1,1 triliun. Harga mahal De Bruyne itu pun lantas memunculkan berbagai tanggapan dari banyak kalangan.
Terlebih, untuk ukuran pemain yang sempat mengalami kegagalan di Premier League (saat membela Chelsea), harga De Bruyne dinilai terlalu mahal. Sadar akan mendapatkan tekanan besar terhadap biaya transfernya, De Bruyne pun memberikan komentarnya.
“Ya, saya memang dibeli oleh Manchester City dengan harga yang tak murah, dan saya menyadari akan hal itu. Sebab, akan ada tekanan dari banyak kalangan mengenai biaya transfer tersebut, dan saya siap menghadapinya,” ucap De Bruyne, seperti dikutipSportsmole, Sabtu (5/9/2015).
“Hal yang seharusnya saya lakukan adalah tak terlalu memikirkan apa yang orang katakan, dan memperlihatkan penampilan terbaik saya di atas lapangan. Pasalnya, memang itulah tujuan para pesepakbola,” tutup pemain berusia 24 tahun tersebut.
posted by:

Hanya Keberuntungan yang Buat Prancis Taklukan Portugal


Winger Timnas Portugal, Luis Nani, memberikan tanggapannya mengenai kemenangan Prancis atas timnya dalam laga persahabatan akhir pekan ini. Menurut pemain Fenerbache tersebut, Les Bleus hanya beruntung mampu keluar sebagai pemenang di laga tersebut.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Jos Alvalade, Sabtu (5/9/2015) dini hari WIB, Prancis memang sukses mempermalukan Portugal di depan pendukungnya sendiri dengan skor akhir 1-0. Adalah Mathieu Valbuena yang menjadi penentu kemenangan Prancis pada menit 85.
Melihat kondisi tersebut lantas membuat Nani memberikan komentarnya seusai pertandingan kontra Prancis itu. Menurut mantan pilar Manchester United dan Sporting Lisbon itu, anak-anak asuh Didier Deschamps hanya beruntung mampu menaklukan Portugal.
“Mereka (Prancis) beruntung mampu keluar jadi pemenang di laga hari ini. Anda dapat melihat sendiri bagaimana cara kami menyerang dan bertahan. Saya rasa itu merupakan pertandingan yang luar biasa,” ucap Nani, seperti dilansir Sportfan, Sabtu (5/9/2015).
Selain mengomentari hasil laga kontra Prancis, Nani juga memberikan pandangan terhadap pertandingan Portugal selanjutnya. Ia berharap rekan-rekan setimnya untuk tak kehilangan fokus demi meraih hasil yang lebih baik.
“Saya rasa hasil hari ini tak boleh menganggu persiapan kami melawan Albania. Kami mengincar kemenangan, dan itu merupakan target yang harus kami capai,” imbuh pemain sayap berusia 28 tahun tersebut.
posted by:

Dalih Gelandang Sevilla Tolak Gabung Arsenal


Gelandang andalan Sevilla, Grzegorz Krychowiak, membeberkan alasannya menolak tawaran menggiurkan dari Arsenal pada bursa transfer musim panas ini. Menurut pemain Timnas Polandia itu faktor bertahannya Unai Emery jadi pelatih Sevilla sebagai alasannya tak jadi hengkang.
Pada bursa transfer musim panas lalu, nama Krychowiak memang gencar dikait-kaitkan dengan kepindahannya ke Arsenal. Terlebih, manajemen The Gunners disebut-sebut sudah melayangkan tawaran yang cukup besar untuk memboyong gelandang berusia 25 tahun itu.
Akan tetapi, proses transfer itu urung terjadi lantaran Krychowiak memilih untuk tetap bertahan bersama skuad Los Nervionenses musim ini. Maka dari itu, Krychowiak lantas membeberkan alasannya menolak ajakan Arsenal di bursa transfer musim panas 2015.
“Keputusan Unai Emery untuk bertahan (di Sevilla) sangat penting untuk saya. Saya ingin menjadi bagian dari proyeknya dan hanya dia, bukan yang lain,” ujar Krychowiak, seperti dilaporkan Goal, Sabtu (5/9/2015).
“Jika dia pergi ke klub lain, ada kemungkinan besar saya juga akan melakukan hal serupa. Emery adalah bagian dari kesuksesan saya,” sambung pemain asli binaan akademi klub Ligue 1, Bordeaux tersebut.
“Dia percaya pada saya. Jiwa kami seperti kembar, kami saling melengkapi, filosofi kami juga sama. Saya baru di Sevilla selama setahun namun saya berutang banyak pada manajer,” tuntasnya.
posted by:

Ronaldo Takut Mati Muda


Pemain bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, memang tak terbantahkan memiliki kharisma sebagai seorang pemain sepakbola kelas dunia. Namun, pemain yang akrab disapa CR7 tersebut memiliki satu ketakutan utama pada hidupnya.
Ketakutan terbesar yang dimaksud pemain berusia 30 tahun tersebut yaitu mati muda. Mantan pemain Manchester United tersebut mengaku tak ingin mati di usia yang masih muda. Ia menyatakan baru ingin menutup usia pada usia 80 atau 90 tahun.
“Ketakutan terbesar saya adalah saya sekarat ketika masih muda. Saya tak mau mati muda. Saya mau mati sebagai orang yang sudah tua, pada usia 80 atau 90 tahun,” jelas Ronaldo mengutip Goal, Sabtu (5/9/2015).
Dirinya menegaskan bahwa ia ingin hidup normal dengan orang-orang di sekitarnya. Keluarga hingga teman dinilainya sebagai orang-orang yang memberikannya energi positif dalam setiap jengkal hidupnya.
“Saya ingin hidup normal dengan keluarga saya, teman, dan anak saya. Saya mencoba hidup se-normal mungkin. Orang-orang di sekitar saya adalah sumber kekuatan positif dan itu adalah hal paling penting untuk saya,” tuntasnya.
posted by:

Gelandang Barca Beberkan Kunci Kehebatan La Pulga


Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, membeberkan kunci kehebatan mega bintang timnya, yakni Lionel Messi. Menurut pilar Timnas Kroasia itu, kunci kehebatan La Pulga adalah kebahagiaan.
“Bicara tentang Leo, Anda akan sulit menemukan kata-kata untuk itu! Anda bicara tentang pemain terbaik dunia dan sepanjang sejarah olahraga. Dan jika Anda bisa membantunya bermain lebih baik, itu bakal sempurna!,” ucap Rakitic, seperti dikutipFourFourTwo, Sabtu (5/9/2015).
“Kami semua ingin bekerja keras demi memenangkan gelar juara. Ada banyak pemain hebat. Namun hanya ada satu Messi. Anda harus hati-hati dengannya, karena setiap tim di dunia ingin memilikinya,” sambung mantan gelandang Sevilla tersebut.
“Kami harus membantunya dan memastikan ia bahagia. Karena jika ia bahagia, ia akan lebih hebat di atas lapangan. Jadi, saya rasa itulah kunci kehebatan yang dimiliki seorang Messi,” papar gelandang berusia 27 tahun itu.
Kehebatan Messi sebagai seorang pesepakbola profesional memang tak perlu diragukan lagi. Dalam 11 tahun berkarier, kapten Timnas Argentina itu memang sukses meraih banyak gelar bergengsi maupun individu atau bersama klubnya, Barca.
posted by:

Bukan Ramos, United Justru Buru Bek Madrid Ini


Raksasa Premier League, Manchester United, memang tak berhasil mendatangkan pemain bertahan tambahan selain Matteo Darmian. Namun, perburuan sosok sentral di jantung pertahanan Setan Merah sejatinya belum berhenti meski bursa transfer sudah ditutup.
Nama bek muda asal Prancis, Raphael Varane, mencuat sebagai buruan utama Setan Merah. Pemain berusia 22 tahun yang tampil cukup apik membela lini pertahanan Real Madrid menarik perhatian Louis van Gaal. Ketertarikan Setan Merah tersebut turut dikonfirmasi oleh presiden El Real, Florentino Perez.
“Kami tahu United menunjukan ketertarikan kepada Varane,” jelas Perez kepada radio Cadena Ser, dikutip dari Squawka, Sabtu (5/9/2015).
United memang sedang membutuhkan pemain bertahan yang memiliki karakteristik macam Rio Ferdinand dan Nemanja VIdic. Namun, pada bursa transfer musim panas 2015, klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut gagal mendatangkan pemain yang diinginkan.
Sejak bergabung dengan Los Blancos pada 2011, pemain yang sebelumnya membela Racing Lens tersebut menjadi salah satu bek muda terbaik di La Liga. Statistik yang dihimpun dari Squawka menyebutkan, Varane membukukan 65,2% clearance dan 34,8% interception.
posted by: