Sunday, January 4, 2015

Rotasi Kurang Oke, Mou Puji Costa & Willian


Merotasi hampir seluruh skuadnya, Chelsea tetap mampu menundukkan Watford dengan skor telak 3-0 di Stamford Bridge. Namun gol baru tercipta di babak kedua, setelah Jose Mourinho memasukkan Diego Costa dan Willian.

Manajer The Blues itu pun mengakui bahwa dinamika permainan timnya berubah di babak kedua, setelah melakukan pergantian. Mourinho tidak kecewa dengan susunan pemain yang diturunkannya seperti Kurt Zouma.

“Saya tak perlu marah karena mengganti susunan pemain, saya melakukan pergantian yang saya pikir dapat merubah dinamika permainan tim. Diego Costa dan Willian bermain sangat baik dan di babak kedua tim mengikuti mereka,” tutur Mou diberitakan BBC Sport, Senin (5/1/2015).

“Jika saya tidak memiliki pemain di bangku cadangan yang dapat membantu saya merubah pertandingan, saya mungkin tidak menang. Diego yang lelah karena bermain 90 menit melawan Southampton dan Tottenham (Hotspur) merubah pertandingan,” sambungnya.

Pelatih yang menjuluki dirinya The Happy One itu juga mengakui timnya tak bermain di babak pertama, apalagi pertahanan Wattford juga tangguh. Gol baru dilesakkan pemainnya di interval kedua melalui Willian, Loic Remy dan Zouma.

“Pertandingan tadi sulit, di babak pertama kami tidak bermain baik dan Watford bermain sangat baik mengatur barisan pertahanan. Babak kedua berbeda, kami memberikan dinamika kepada pertandingan, menciptakan peluang dan pantas menang,” tukas pelatih asal Portugal itu.

Posted By :

No comments:

Post a Comment