Diego Simeone menyatakan bahwa penyerang anyar Atletico Madrid, Fernando Torres memiliki peluang untuk memulai debutnya kembali saat menghadapi Real Madrid. Namun, pelatih asal Argentina itu masih menunggu kondisi dari sang pemain bersangkutan tersebut.
Atletico sukses memulangkan Torres dari AC Milan dengan status pinjaman hingga tahun 2016 mendatang. Penyerang berjuluk El Nino itu memang sempat berkostum Atletico pada periode 2001 hingga 2007 lalu.
Kini, para kalangan mulai berspekulasi mengenai laga debut Torres bersama Los Rojiblancos. Bahkan, banyak yang memprediksi bahwa Torres akan memulai kembali bermain bersama Atletico pada duel El Derbi Madrileno melawan Madrid dalam ajang Copa del Rey, Rabu (7/1/2015) mendatang.
Melihat perihal itu, membuat Simeone pun memberikan komentarnya. Menurut pelatih berusia 44 tahun tersebut, ia tak menutup kemungkinan menurunkan Torres pada laga melawan Madrid pada tengah pekan depan.
“Debut Fernando Torres bersama Atletico? Kita akan lihat. Dia telah berlatih lagi bersama kami, dan kami akan melihat apakah dia cukup fit untuk bermain melawan Real Madrid di ajang Copa del Rey tengah pekan nanti,” ucap Simeone, seperti dilansir Soccerway, Senin (5/1/2015).
“Lalu kami akan membuat keputusan. Ini merupakan persoalan seperti biasa bagi kami lakukan di setiap pekan jelang menghadapi sebuah laga,” pungkas mantan pelatih Catania tersebut.
Posted By :
No comments:
Post a Comment